Dinkominfo Ikuti Upacara Peringatan HUT Ke 74 RI

By ADMIN 21 Agu 2019, 14:00:07 WIB Kegiatan
Dinkominfo Ikuti Upacara Peringatan HUT Ke 74 RI

Keterangan Gambar : Pelaksanaan Upacara Peringatan HUT ke 74 RI di Halaman Setda Purworejo, Sabtu (17/08)


Mengusung tema “SDM Unggul Indonesia Maju”, seluruh pegawai di lingkungan Sekretariat Daerah mulai dari Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Purworejo, Dinas PMPTSP, BPPKAD dan Setda mengikuti Upacara Peringatan HUT ke 74 RI di halaman Setda Purworejo, Sabtu (17/08). Upacara dilakukan pukul tujuh pagi, sebelum pelaksanaan upacara detik-detik proklamasi di Alun-Alun Purworejo.

Bupati Purworejo, Agus Bastian, SE., MM dalam sambutan yang dibacakan oleh Sumharjono, S.Sos., Asisten Pemerintahan Setda selaku inspektur upacara. Bupati mengajak untuk meningkatkan sumber daya manusia dalam menghadapi era revolusi industri 4.0. Masyarakat juga diharapkan dapat memberikan sumbangan pemikiran dan gagasan kreatif untuk kemajuan bangsa.

Bupati menambahkan, momentum 17 Agustus tidak hanya diartikan sebagai kegiatan rutinitas membersihkan lingkungan namun lebih dalam, yakni rasa bangga dan cinta tanah air. Bupati juga mengapresiasi semangat dari masyarakat dalam menyambut kemerdekaan Indonesia. 

“Ada nuansa kegembiraan dan sukacita rakyat dalam kegiatan lomba yang dihelat, even seni budaya yang digelar, maupun kreasi lingkungan yang makin apik dan semarak. “Gotong royong tampak jelas ditunjukkan pada saat warga mengecat gapura dan jalan, memasang bendera merah putih, lampu penjor, umbul-umbul dan lain-lain.” ujarnya.




Instagram


Counter Pengunjung