Apel Pagi Dinkominfostasandi Kabupaten Purworejo CVP Akan Dilaksanakan Minggu Ini

By ADMIN 13 Mei 2024, 08:31:42 WIB CVP
Apel Pagi Dinkominfostasandi Kabupaten Purworejo CVP Akan Dilaksanakan Minggu Ini

Keterangan Gambar : Neira Anjar Pujisusilo, S.Kom, M.Eng Memimpin Apel Pagi


Purworejo, Dinkominfostasandi Kabupaten Purworejo - Senin, 13 Mei 2024 apel dengan fokus utama sosialisasi kegiatan Critical Voice Point "Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2024/2025”. Apel pagi ini diikuti oleh seluruh karyawan dan karyawati Dinkominfostasandi di halaman kantor. Pembina apel, Neira Anjar Pujisusilo, S.Kom, M.Eng, Kabid Informasi dan Komunikasi Publik, dalam amanatnya menyampaikan beberapa hal penting, yaitu:

 

Kegiatan Critical Voice Point "Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2024/2025" akan dilaksanakan pada hari selasa, 14 Mei 2024 di Pendopo Kabupaten Purworejo. Tamu yang diundang adalah seluruh perwakilan sekolah SD,SMP,SMA dan SMK serta diundang pula perwakilan komite sekolah di Kabupaten Purworejo.

 

Neira Anjar Pujisusilo, S.Kom, M.Eng juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan stamina selama bulan Ramadhan. Beliau mengajak seluruh karyawan dan karyawati untuk tetap semangat dalam bekerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Apel pagi ditutup dengan pembacaan doa bersama untuk keselamatan dan kelancaran dalam menjalankan tugas-tugas kedinasan.

 

Penulis, Ramdhan Nuryanto




Berita Purworejo

Instagram


Counter Pengunjung