- Dinkominfostasandi Ikuti Bimtek Program Pengendalian Gratifikasi
- [HOAKS] Presiden Prabowo Sahkan Hukuman Mati untuk Kepala Daerah Koruptor
- [HOAKS] Tutup Segel Aqua Rusak karena Disuntik Formalin
- [HOAKS] Kemensos Kerja Sama dengan Telegram untuk Salurkan Bansos
- [HOAKS] Tautan Undian Berhadiah Mengatasnamakan BCA
- [HOAKS] Sertifikat Elektronik Merupakan Rencana Mafia Tanah Ambil Tanah Masyarakat
- [HOAKS] Akun WhatsApp Mengatasnamakan Anggota Dewan Komisioner OJK Hasan Fawzi
- [HOAKS] Memutihkan Wajah Menggunakan Pasta Gigi
- Bupati dan Wakil Bupati Periode 2025-2030
- Dinkominfostasandi Kabupaten Purworejo Gelar Bimtek Penyusunan DIP dan DIK
[HOAKS] Video Layanan Gratis Medical Check Up Terkait Plandemi 2 dan Satu Sehat
![[HOAKS] Video Layanan Gratis Medical Check Up Terkait Plandemi 2 dan Satu Sehat](https://dinkominfo.purworejokab.go.id/asset/foto_berita/no_12_tgl_301.jpg)
Penjelasan :
Beredar sebuah video di media sosial Instagram dengan narasi memperingatkan agar setiap orang berhati-hati dengan rencana pemerintah melalui Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) karena dapat mengambil data warga untuk skrining DNA, agenda One Health, dan bagian dari merencanakan pandemi setelah COVID-19 atau yang mereka sebut plandemi.
Faktanya, klaim dalam video tersebut adalah tidak benar atau hoaks. Dilansir dari tempo.co, tidak ada hubungan antara Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis dengan plandemic dan skrining DNA lewat aplikasi Satu Sehat. Menurut epidemiolog asal Universitas Griffith Australia, Dicky Budiman, plandemic adalah istilah yang menyesatkan yang merupakan teori konspirasi yang mempercayai bahwa pandemi COVID-19 direncanakan. Sedangkan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) adalah program pemerintah yang menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi seluruh masyarakat Indonesia. Program ini bertujuan mendeteksi masalah kesehatan sejak dini, mencegah penyakit, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Sementara One Health adalah pendekatan integratif yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan manusia, hewan, dan lingkungan secara bersamaan. Pendekatan ini penting dalam mencegah dan mengendalikan wabah penyakit menular, termasuk pandemi, dengan memanfaatkan data epidemiologi dan riset ilmiah.
Kategori : Hoaks
Link counter: